LSK miliki Pengurus Baru
Melalui rapat para anggota, Lingkar Studi Kewarganegaraan Universitas Ahmad Dahlan membentuk pengurus baru,
Ketua : Iksadar
Sekertaris : Chintya Juliana
Bendahara : Khusnul Khotimah
Selamat menjalankan amanah…
Melalui rapat para anggota, Lingkar Studi Kewarganegaraan Universitas Ahmad Dahlan membentuk pengurus baru,
Ketua : Iksadar
Sekertaris : Chintya Juliana
Bendahara : Khusnul Khotimah
Selamat menjalankan amanah…
Senin, 22 Februari 2017, bertempat di Auditorium Islamic Center Masjid Ahmad Dahlan Universitas Ahmad Dahlan, Program Studi PPKn FKIP UAD menerima kunjungan ilmiah Program Studi PPKn FKIP Universitas Pasundan (UNPAS) Bandung. Rombongan terdiri atas 80 orang mahasiswa dan dosen.
Kunjungan ilmiah berisi tiga agenda utama. Pertama, berbagi informasi (sharing) dan diskusi tentang Pengembangan Kurikulum Program Studi PPKn berbasis KKNI antara PPKn UAD dan PPKn UNPAS, kedua, Seminar Bersama “Best Practice Pembelajaran Nilai-nilai Kebangsaan dalam Mata Pelajaran PPKn”, dan ketiga Penandatanganan MoU antara Program Studi PPKn UAD dan Program Studi PPKn UNPAS dalam bidang pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Hadir sebagai pembicara pada sesi seminar Delila Kania (UNPAS) dan Dikdik Baehaqi Arif (UAD). Penandatanganan MoU dilakukan Dekan FKIP UAD dan Dekan FKIP UNPAS, dan serahterima MoU dilakukan oleh Ketua Program Studi PPKn UAD (mewakili UAD) dan Delila Kania (mewakili UNPAS). *dba
Rombongan University of Saint Anthony (USANT) Philippines pada 13 Februari 2017 berkunjung ke Program Studi PPKn. Tiga agenda diselenggarakan bersama antara USANT dan PPKn UAD, Visiting Student and Lecturer; Studium Generale “Best Practice Model of Teaching International Humanitarian Law in Indonesia and Philippines; dan Praktik Pertolongan Pertama.
Rombongan terdiri atas sembilan mahasiswa dan Prof. Nelia Abante Britanico sebagai dosen pendamping. Pada agenda pertama, Kaprodi PPKn UAD dan perwakilan dosen dari UASNT memaparkan profil lembaga masing-masing. Pemaparan Profil Prodi PPKn UAD disampaikan Dra. Sumaryati, M.Hum, selaku ketua Program Studi.
Studium Generale diisi oleh Dr. Anom Wahyu Asmorojati, S.H., M.Hum, dosen Hukum Humaniter dan Kepalangmerahan PPKn UAD dan Siti Aisyah (PMI Kota Yogyakarta, dosen praktisi Hukum Humaniter dan Kepalangmerahan PPKn UAD).
Agenda Praktik Pertolongan Pertama, merupakakan kolaborasi antara Tim PMR PPKn UAD dan para mahasiswa USANT. Mahasiswa secara bersama-sama mempraktikkan cara-cara pertolongan pertama. dba*
Berdasarkan SK BAN PT No. 1682/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2016, Program Studi PPKn FKIP Universitas Ahmad Dahlan memperoleh Peringkat Akreditasi “A”.
Syukur Alhamdulillah, kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, atas limpahan rahmat dan karunia-Nya kepada kami. Tak lupa ucapan terima kasih kami sampaikan kepada seluruh civitas akademika Universitas Ahmad Dahlan yang telah mendorong dan memungkinkan pemerolehan prestasi tersebut. Semoga peringkat akreditasi itu menjadi pelecut bagi Program Studi PPKn UAD untuk terus berprestasi.
1 Prodi PPKn UAD bekerjasama dengan Asosiasi Prodi PPKn Perguruan Tinggi Muhammadiyah selenggarakan #Workshop pic.twitter.com/JW5qh2NLKx
— Prodi PPKn UAD (@ppkn_uad) 26 Agustus 2016
Prodi PPKn akan menyelenggarakan kegiatan Pengelolaan dan Pengembangan Website Program Studi (ppkn.uad.ac.id), Website Laboratorium PPKn (labppkn.uad.ac.id) dan Website Alumni Prodi PPKn, dalam bentuk:
1. Pembentukan tim pengelola website
2. Pembentukan website Alumni Prodi PPKn;
3. Pelatihan pengelolaan website
4. Optimalisasi website sebagai media publikasi, informasi dan komunikasi
Untuk itu, kami membuka kesempatan kepada mahasiswa dan alumni untuk bergabung menjadi tim pengelola website
1. 2 orang tim website prodi
2. 2 orang tim website laboratorium
3. 2 orang tim website alumni
dengan ketentuan
1. Menyukai dunia jurnalistik
2. Mampu mengoperasikan internet dan memanfaatkan media sosial
3. Bersedia mengikuti pelatihan website secara penuh (informasi waktu menyusul)
4. Pendaftaran dapat dilakukan dengan mengisi form pendaftaran pada laman ppkn.uad.ac.id
Tim dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) melakukan Visitasi Akreditasi di Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (Prodi PPKn) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Tim BAN PT yang terdiri dari Prof. Dr. Sjamsi Pasandaran, M.Pd. dan Dr. Rili Windiasih, M.Si melakukan visitasi akreditasi yang bertempat di kampus II UAD, Jumat-Ahad (13-15/5/16). Kegiatan yang dihadiri Rektor UAD, Wakil Rektor, Kepal Biro dan Lembagai di UAD, Dekan FKIP, Wakil Dekan, Kaprodi di Lingkungan FKIP, Humas FKIP, Tim Borang Fakultas dan Prodi hingga Pengguna Lulusan dan Alumni.
Kegiatan yang dibuka langsung oleh Rektor UAD Dr. Kasiyarno M.Hum menyampaikan perkembangan Universitas Ahmad Dahlan kepada Tim BAN PT yang bermula dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Yogyakarta sampai saat ini menjadi perguruan tinggi ternama di Yogyakarta dan di Indonesia.
Salah satu Tim Asesor Prof. Dr. Sjamsi Pasandaran, M.Pd. menyampaikan bahwa maksud dan tujuan kunjungan ini adalah dalam rangka melakukan assessment lapangan untuk melihat secara faktual. Sehingga, menunjukan semakin berkembang, semakin berkualitas.
Wakil Dekan FKIP UAD Dr. Suparman, M.Si. DEA. Menyampaikan pada kesempatan yang lain bahwa, semua tim yang terlibat sudah berkeja keras baik di tingkat Fakultas maupun Program Studi. Sehingga, kegiatan visitasi akreditasi Prodi PPKN FKIP UAD berjalan dengan lancar dan baik. Semoga Prodi PPKN FKIP UAD mendapatkan nilai maksimal dan memuaskan.
Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan berita acara antara Tim BAN PT dan Dekan FKIP serta Kaprodi PPKN serta berfoto bersama. (H2)
Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (Prodi PPKn) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan Workshop RPS dan RPM bagi dosen Prodi PPKn FKIP UAD bertempat di Hotel Ros-In Yogyakarta (9-11/4/16).
Dekan FKIP UAD, Dr. Trikinasih Handayani, M.Si dalam sambutan sekaligus membuka acara menyampaikan bahwa workshop RPS dan RPM harus rutin diadakan khususnya di Prodi PPKn FKIP UAD sehingga mutu materi dan pembelajaran tiap semester selalu berkembang.
Dra. Sri Tutur Martaningsih, M.Pd. Kepala Badan Pengembangan Akademik UAD menyampaikan dalam materinya yaitu Kurikulum diperguruan tinggi mengalami perubahan dari waktu ke waktu sebagai implementasi perubahan kebijakan yang berlaku. Perubahan kurikulum berbasis keilmuan yang mengutamakan penguasaan materi, ke arah kurikulum berbasis kompetensi menuntut perubahan implementasi pada strategi penyampaian perkuliahan hingga evaluasi. Pencapaian visi, misi, dan tujuan pendidikan Universitas Ahmad Dahlan menuntut pemahaman, komitmen, peran serta, dan kreativitas yang tinggi seluruh civitas akademika. Implementasi langkah pencapaian tujuan perguruan tinggi di antaranya melalui pengembangan kurikulum oleh program studi sesuai ketentuan yang berlaku. Kurikulum menjadi acuan dalam penyelenggaraan pendidikan pada tingkat universitas, fakultas, program studi. Sehingga, daya saing kualitas lulusan UAD sebagai generasi bangsa dapat ditingkatkan dan dipahami oleh berbagai pihak yang berkepentingan.
Kegiatan yang diikuti oleh seluruh dosen dilingkungan Prodi PPKN FKIP UAD pada hari pertama dilakukan diskusi menurut rumpun keilmuan, terbagi dalam empat rumpun keilmuan mata kuliah Inti dan ketua rumpunnya yakni Filsafat/Moral, Ilmu Hukum, Kewarganegaraan, Sosial Politik, Pedagogik dan rumpun keilmuan mata kuliah Institusional. Sedangkan pada hari berikutnya melakukan diskusi RPS sesuai dengan rumpun keilmuan Inti dan Institusional sehingga RPS mata kuliah Prodi PPKn sesuai target yang diharapkan. (dba)
Yogyakarta- Rabu (7/4) Dosen Team Penyusun Proposal Sertifikasi Guru PPG dalam Jabatan dikarantina oleh Dekanat Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan di Hotel Tjokro Style Yogyakarta. Sebagai respon atas dibukanya pengusulan program SG PPG dalam Jabatan oleh Belmawa Kementrian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Tahun 2016. Adapaun tujuan kegiatan ini untuk menunjukkan kesiapan Prodi PPKn Universitas Ahmad Dahlan sebagai penyelenggaran program Sertifikasi Guru PPG dalam Jabatan yang akan diselenggarakan tahun 2016.
Team dosen penyusun yang terdiri dari Dra. Sumaryati, M.Hum, Drs. Supriyadi, M.Si, Dikdik Baehaqi Arif, M.Pd., Ardian Bakhtiar Rivai, M.A., M.Sc, dan Trisna Sumayadi, M.Pd. Kegiatan penyusunan rancangan program Sertifikasi Guru PPG dalam Jabatan Prodi PPKn UAD ini dilaksanakan selama satu hari penuh pada hari Kamis 7 April 2016.
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA – Memperingati Milad PPKn yang ke- 28, Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan menyelenggarakan serangkaian kegiatan yang bertemakan Mahakarya 28 PPKn.
Kegiatan sudah dilangsungkan sejak tanggal 22 Oktober 2015 dan ditujukan kepada seluruh mahasiswa, staff, dosen, dan seluruh keluarga Universitas Ahmad Dahlan.
Kegiatan yang sudah terlaksana seperti lomba musikalisasi puisi, bakti sosial, donor darah, aksi pembagian stiker untuk mengenang hari pahlawan dan turnamen futsal.
Serangkaian kegiatan tersebut bertujuan untuk menyalurkan bakat mahasiswa, mempererat kekeluargaan, dan sebagai bentuk promosi Program Studi PPKn.
Closing Ceremony ‘VICASENT’ Civic Education Proudly Present 2015 merupakan puncak acara kegiatan Milad PPKn UAD 2015 yang akan diselenggarakan pada Sabtu (5/12) di Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan mulai pukul 18.30 sampai selesai.
Acara tersebut akan diisi dengan penampilan pentas seni dari masing-masing angkatan, pembagian hadiah untuk pemenang lomba, dan ditutup dengan penampilan guesst star yaitu Di Bawah Pohon Rindang Band dan parade band dari prodi PPKn UAD.
Bukan hanya mahasiswa UAD, namun masyarakat umum dapat menyaksikan acara ini pada malam tersebut.
“Kami dari program studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Universitas Ahmad Dahlan menyambut baik dan mengapresiasi serangkaian acara dalam Milad ini. Kegiatan seperti ini akan mendorong kreatifitas mahasiswa PPKn. Kami juga berharap kegiatan ini dapat dijadikan contoh positif dan secara berkesinambungan terus ditingkatkan di masa-masa yang akan datang,” ujar Ketua Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Universitas Ahmad Dahlan, Sumaryati pada Rabu (2/12). (tribunjogja.com)
Sumber: http://jogja.tribunnews.com/2015/12/03/ppkn-uad-gelar-closing-ceremony-vicasent Kamis, 3 Desember 2015 11:09
Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan Banguntapan Bantul Yogyakarta 55166
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille : 0274-564604
Email : bsi[at]uad.ac.id
Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa
Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan
Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960