Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan UAD Gelar Workshop Pemutakhiran RPS OBE
Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah melaksanakan Workshop Pemutakhiran RPS OBE pada Selasa, 10 September 2024. Kegiatan ini berlangsung di Laboratorium PPKn, Gedung Lab Terpadu Kampus 4 UAD.
Workshop ini diadakan dengan tujuan untuk mendukung pencapaian 100% Rencana Pembelajaran Semester (RPS) berbasis Outcome-Based Education (OBE) di Program Studi PPKn. Dalam acara tersebut, dosen dan staf pengajar membahas berbagai aspek penting dalam pemutakhiran RPS agar sesuai dengan standar pendidikan yang ditetapkan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan menghasilkan lulusan yang kompeten serta siap menghadapi tantangan di dunia kerja. Melalui upaya ini, Program Studi PPKn UAD berkomitmen untuk terus berinovasi dalam pengembangan kurikulum yang relevan dan responsif terhadap kebutuhan zaman.