Sarasehan Prodi : Sosialisasi PPKS UAD & Kurikulum PPKn UAD 2025

Yogyakarta, 8 September 2025 – Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar kegiatan Silaturahmi dan Sosialisasi Kurikulum bagi orang tua dan wali mahasiswa baru angkatan 2025. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Google Meet dan luring pada Senin (8/09).
Acara dipandu oleh Abdurrahman Darojat, S.Pd., M.A dan diawali dengan sambutan dari Kaprodi PPKn UAD, Dr. Dikdik Baehaqi Arif, M.Pd, yang menyampaikan apresiasi atas kehadiran para orang tua serta menekankan pentingnya sinergi antara kampus dan keluarga dalam mendukung proses pendidikan mahasiswa.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan mengenai visi dan misi program studi, profil dosen, serta berbagai capaian dan prestasi mahasiswa PPKn UAD. Materi sosialisasi kurikulum disampaikan oleh Sekretaris Prodi, Syifa Siti Aulia, M.Pd., yang menjelaskan struktur kurikulum berbasis Outcome-Based Education (OBE) serta relevansinya dengan kebutuhan dunia pendidikan dan kebangsaan masa kini.
Selain itu, dalam rangkaian kegiatan ini juga disampaikan sosialisasi mengenai keberadaan dan peran Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Satgas PPKS) Universitas Ahmad Dahlan. Sosialisasi ini menjadi bagian dari komitmen institusi dan program studi dalam menciptakan lingkungan kampus yang aman, beradab, dan berkeadilan. Prodi PPKn UAD memiliki kewajiban moral dan akademik untuk turut mensosialisasikan kebijakan PPKS kepada mahasiswa dan orang tua sebagai bentuk edukasi, pencegahan, serta penguatan budaya saling menghormati di lingkungan perguruan tinggi.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para orang tua dan mahasiswa baru yang mengikuti dengan antusias, baik secara daring maupun luring. Melalui kegiatan ini, Prodi PPKn UAD berharap dapat mempererat hubungan antara kampus, mahasiswa, dan keluarga, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam mewujudkan pendidikan yang unggul, religius, berkarakter kebangsaan, serta menjunjung tinggi nilai-nilai perlindungan dan keamanan sivitas akademika.

